Apa Beda Side Hustle dan Side Job? Jangan Sampai Keliru

Apa Beda Side Hustle dan Side Job? Jangan Sampai Keliru

Serupa tapi tak sama, begitulah kira-kira penggambaran side hustle dan side job. Meski side hustle dan side job sama-sama merupakan pekerjaan pendamping dari yang utama, namun ada perbedaan sudut pandang. Sebelum masuk ke penjelasan tentang beda side hustle dan side job, yuk, kenalan dulu satu per satu!

Penjelasan side hustle dan side job

Side hustle adalah pekerjaan tambahan yang dilakukan dengan tujuan utama untuk memuaskan passion atau minat kamu terhadap sesuatu. Karena tidak semua orang bisa mendapat pekerjaan utama sesuai passion mereka. Nah, side hustle ini bisa dijadikan jalan keluar.

Lalu, side job apa artinya? Side job artinya pekerjaan sampingan yang memang ditujukan untuk menambah pemasukan. Dalam beberapa penyebutan, side job juga dimaknai sebagai side hustle. Seperti data dari PRNewswire, menyebut 44% penduduk Amerika memiliki side hustle yang tujuan utamanya adalah untuk mencari tambahan pemasukan. 

Kegunaannya pun beragam, sebanyak 43% menyebut butuh uang tambahan untuk membayar kebutuhan bulanan atau tagihan utang, dan sebanyak 68% untuk menyiasati kenaikan harga barang. 

Dari side job tersebut, rata-rata mereka memperoleh $473 (sekitar Rp7 juta) per bulan atau hampir $5.700 (Rp85 juta) per tahun. Ragam side job yang mereka kerjakan seperti membuat dan menjual barang secara online, mengasuh anak, mengasuh hewan peliharaan, sampai kurir delivery makanan dan bahan makanan.     

Baca juga: Kisah Sukses Side Hustle: Inspirasi untuk Memulai Bisnis Sampinganmu 

Beda side hustle dan side job

Setidaknya ada empat perbedaan antara side hustle dan side job, yaitu:

Beda tujuan dan motifnya

Jika side hustle adalah pekerjaan yang tujuan dan motif utamanya untuk mengejar passion, side job fokus untuk menambah sumber penghasilan di luar pekerjaan utama. Tidak harus pekerjaan tersebut kamu minati, asal menghasilkan secara finansial. 

Namun nggak menutup kemungkinan, dari side hustle kamu juga bisa menghasilkan income tambahan. Meski butuh proses yang lebih panjang. Misal, dengan menjadi beauty vlogger atau influencer media sosial – kamu harus menjaring followers dalam jumlah tertentu dulu agar bisa mendapat tawaran kerja sama brand.

Beda beban kerja 

Dilansir dari Glints.com, side hustle lebih identik dengan usaha kecil yang kamu bangun sendiri. Jam kerjanya pun jauh lebih fleksibel karena tidak ada deadline yang harus dipenuhi. Misal, ketika memilih menjadi beauty vlogger, tidak ada ketentuan berapa banyak video yang harus kamu upload dalam satu minggu. Kamu sendiri yang bebas menentukan targetnya.

Sedangkan side job, bisa dibilang hampir mirip dengan pekerjaan utama yang punya target tertentu. Target ditentukan atas kesepakatan bersama antara kamu dan pemberi kerja. Kamu akan digaji sesuai kesepakatan tersebut, atau tergantung berapa banyak project yang kamu ambil.

Beda cara memulai

Untuk mendapatkan side job, kamu bisa berlaku sebagai freelancer yang terlebih dulu melamar pekerjaan dan menawarkan pengalaman serta keahlian yang dimiliki. Setelah direkrut atau dikontrak dari suatu pemberi kerja, kamu bisa segera memulainya dan mendapat penghasilan setelah pekerjaan selesai. 

Beda dengan side hustle yang tidak perlu dimulai dengan melamar pekerjaan. Pada prinsipnya, side hustle bertujuan untuk memenuhi kepuasan pribadi dan membentuk nilai baru dengan harapan kamu bisa membantu orang lain menyelesaikan masalah mereka. Hingga dampaknya, dapat memotivasi kamu dalam bekerja.

Beda manfaat/keuntungan yang didapat

Apa saja keuntungan/manfaat side hustle yang bisa kamu dapatkan?

  1. Bisa memperdalam skill yang kamu inginkan.
  2. Berkesempatan mengembangkan karir sesuai dengan passion.
  3. Mampu menumbuhkan motivasi dan tujuan hidup.
  4. Untuk mencapai self-fulfillment atau kepuasan diri.

Lalu, apa keuntungan/manfaat dari side job?

  1. Menambah sumber penghasilan, semakin banyak side job – rekening makin sehat.
  2. Meningkatkan skill manajemen waktu.
  3. Membuat kamu lebih siap menghadapi situasi darurat bila tiba-tiba kehilangan pekerjaan utama (misalnya). 
  4. Menambah relasi dan menjadi nilai tambah di CV (Curriculum Vitae).

Ide side hustle dan site job

Ada banyak peluang kerja sampingan yang bisa kamu coba kerjakan dan berpotensi mendapat cuan tambahan. Seperti membuat channel YouTube, menjadi fotografer, membuka kursus online, menjadi freelancer, sampai referrer

Apa itu referrer? Referrer adalah seseorang yang ikut dalam program referral dan memiliki kode referral. Referrer akan menawarkan suatu produk/jasa kepada teman, keluarga, dan koleganya untuk membeli atau ikut gabung menggunakan jasa tersebut. 

Jika orang yang mendapat rekomendasi (referee) tertarik ikut bergabung, referrer akan memperoleh komisi atau imbalan yang bisa dijadikan sumber pemasukan tambahan. Syaratnya, referee wajib menggunakan kode referral milik referrer untuk memudahkan perhitungan besar imbalan.   

Program referral ala Investree

Investree memiliki program referral untuk para Lender Investree yang ingin menambah sumber penghasilan utamanya. Program referral ini diberi nama “Ajak Teman”, cocok buat kamu yang sedang mencari side hustle atau side job – dengan potensi pendapatan yang cukup besar. 

Bila kamu punya passion dalam menjalin relasi, dan terdaftar sebagai Lender aktif yang telah terverifikasi Investree – bisa banget cari cuan lewat program “Ajak Teman”. Nanti setiap kamu berhasil mereferensikan New Lender atau Borrower di Investree, kamu bisa memperoleh imbalan komisi berupa uang tunai, bahkan hingga ratusan juta rupiah.

Syarat dan ketentuan program “Ajak Teman”

Untuk perhitungan imbalan komisi didasarkan pada ketentuan sebagai berikut:

perhitungan imbalan komisi program ajak teman investree

Jadi, bila kamu dalam satu bulan saja berhasil mereferensikan 10 Borrower atau Lender yang mengajukan pinjaman/pendanaan sebesar Rp2 miliar, kamu berpotensi memperoleh komisi hingga Rp100 juta.

Baca juga: Strategi Marketing Efektif: Program Referral, Investree Juga Punya

Caranya bagaimana? Berikut langkah-langkah mengikuti program “Ajak Teman”:

  1. Masuk ke akun Investree milikmu dan pilih menu “Ajak Teman”.
  2. Temukan kode atau link referral pada dashboard.
  3. Perkenalkan Investree kepada teman, keluarga, dan kolega kamu.
  4. Referee (orang yang menerima referral) harus memasukkan kode referral saat proses registrasi awal, baik itu sebagai Lender ataupun Borrower.
  5. Tunggu notifikasi dari proses verifikasi Referee yang telah mendaftar.
  6. Reward berupa komisi akan dikreditkan ke Dompet Referral milikmu.
  7. Cairkan reward tersebut ke rekening kamu.          

Namun, kamu harus pastikan, program “Ajak Teman” hanya berlaku untuk pendanaan dan pengajuan pinjaman jenis Invoice Financing. Lalu, kamu sebagai Referrer tidak boleh bertindak atas nama Borrower atau Lender yang direferensikan, ya. 

Nah, jika kamu tertarik dan ingin memperoleh informasi lebih lengkap seputar program “Ajak Teman”, yuk, langsung akses di sini! Kamu juga bisa hubungi [email protected] atau 1500886 untuk informasi lebih lanjut. 

Referensi:

Agata Melinda Kristi. 27 Januari 2022. 5 Perbedaan Side Job dan Side Hustle, Terkesan Sama namun Beda. Idntimes.com: https://bit.ly/41XrVDN

Abdul Wahab. 12 November 2022. Side Hustle Adalah: Bedanya dengan Side Job, Manfaat, dan Tipsnya. Niagahoster.co.id (Blog): https://bit.ly/3OpLJN0