Inilah 2 Tujuan Laporan Keuangan Terhadap Suatu Usaha

Menurut Ikatan Akuntan Indonesia, tujuan laporan keuangan salah satunya untuk menyediakan berbagai informasi yang diperlukan menyangkut posisi keuangan dan perubahannya serta kinerja keuangan pada suatu perusahaan yang akan bermanfaat untuk acuan mayoritas pemakai dalam mengambil keputusan terkait dengan kegiatan ekonomi.

Laporan keuangan berguna juga untuk menunjukkan hal apa saja yang telah dilakukan oleh manajemen (stewardship) atau pertanggungjawaban dari manajemen atas sumber daya yang telah dipercayakan kepadanya. Di dalam laporan keuangan tercantum informasi tentang entitas yang terdiri dari aset, ekuitas, liabilitas, pendapatan serta beban termasuk juga keuntungan dan kerugian.

Kata Ahli Tentang Tujuan Laporan Keuangan

Tujuan dari pembuatan laporan keuangan secara umum sudah disebutkan di atas namun beberapa ahli menyatakan pendapatnya mengenai hal tersebut. Agar didapatkan pengertian yang lebih jelas silahkan simak tujuan dari laporan keuangan menurut ahli berikut ini.

1. Irham Fahmi

Di dalam buku Analisa Laporan Keuangan yang diterbitkan tahun 2011 yang lalu Irham Fahmi menuliskan bahwa tujuan dari laporan keuangan yaitu untuk memberikan berbagai informasi keuangan yang didalamnya mencakup perubahan unsur-unsur pada laporan keuangan yang ditujukan kepada pihak yang berkepentingan dalam memberikan penilaian atas kinerja keuangan terhadap perusahaan dan manajemen perusahaan tersebut.

2. Hans

Sementara itu tujuan laporan keuangan menurut seorang ahli bernama Hans adalah untuk memberikan informasi tentang bagaimana posisi dan kinerja serta arus kas entitas yang bermanfaat untuk sebagian besar pihak pengguna laporan keuangan di dalam mengambil keputusan yang berkaitan dengan bidang ekonomi.

Laporan keuangan tersebut sekaligus merupakan bentuk pertanggungjawaban dari manajemen terhadap penggunaan sumber daya yang telah dipercayakan kepada mereka di dalam mengelola entitas tertentu.

Fungsi Laporan Keuangan

Selain mempunyai tujuan seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya laporan keuangan juga memiliki fungsi-fungsi tertentu antara lain yaitu :

  1. Untuk mengetahui bagaimana posisi keuangan dari suatu perusahaan pada periode tertentu melalui laporan historis yang dibuat secara sistematis dalam rangka memberikan informasi komprehensif mengenai aktiva, pasiva serta dan modal yang dikenal dengan istilah neraca atau balance sheet. Dengan adanya neraca tersebut maka Anda bisa lebih mudah untuk mengetahui apakah diperlukan adanya sumber permodalan lainnya agar bisnis bisa lebih berkembang.
  2. Untuk mengetahui bagaimana posisi keuangan suatu perusahaan yang terjadi dalam periode tertentu melalui laporan historis secara sistematis yang bertujuan agar bisa diketahui berapa jumlah penghasilan, biaya serta imbal hasil dan kerugian yang didapatkan melalui laporan laba rugi atau income statement.
  3. Untuk mengetahui bagaimana posisi dari keuangan perusahaan sebagaimana diatas dalam rangka memberikan informasi yang menyeluruh tentang kegiatan investasi, pendanaan serta operasi selama kurun waktu pelaporan yang disebut dengan laporan perubahan ekuitas atau statement of owners equity.
  4. Di dalam setiap laporan keuangan yang disebutkan di atas akan tersedia informasi yang berbeda-beda antara satu jenis laporan dengan lainnya namun semuanya saling terkait. Semua laporan tersebut mencerminkan aspek-aspek yang berbeda dari peristiwa ataupun transaksi lain yang sama.

Itulah penjelasan lengkap mengenai tujuan laporan keuangan yang bisa Anda pelajari. Melalui laporan keuangan tersebut bisa diketahui berapa jumlah modal, pendapatan, laba, kerugian dan sebagainya dari sebuah perusahaan yang didapatkannya melalui kegiatan ekonomi. Jika Anda membutuhkan tambahan modal untuk mengembangkan usaha seperti promosi dan lainnya, Anda bisa mengajukan pinjaman ke Investree yang sudah berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan. Investree menjadi jembatan yang mempertemukan antara Anda sebagai peminjam (Borrower) dan pemberi pinjaman (Lender). Selain proses mudah dan cepat, Anda bisa mendapatkan tingkat bunga dan biaya kompetitif berdasarkan sistem credit-scoring modern mulai dari 1% per bulan. Daftar Investree sekarang juga dan kembangkan usaha Anda.

Referensi :

Hestanto. Pengertian dan Tujuan Laporan Keuangan. Hestanto.web.id : https://bit.ly/2YIRGgj

Novi Puji Astuti. 8 Agustus 2021. Ketahui Tujuan Umum Laporan Keuangan Berikut Penjelasannya. merdeka.com : https://bit.ly/3ABls3O