Mengenal Pengertian dari Pendanaan Secara Mendalam

Pendanaan adalah cara untuk mendapatkan dana yang dibutuhkan untuk modal utama maupun tambahan. Modal utama maupun modal tambahan tersebut digunakan untuk mengerjakan suatu proyek, program ataupun portfolio yang akan dialokasikan agar perusahaan, organisasi ataupun proyek dapat berjalan lancar.

Pendanaan bisa juga diartikan sebagai dana yang sumbernya dari utang lain yang digunakan untuk menyelesaikan utang yang ada sebelum jatuh tempo dengan memperoleh keuntungan darinya. Contohnya dengan menerbitkan obligasi. Perusahaan akan memperoleh pendanaan dari berupa modal dalam bentuk ekuitas atau utang.

Jenis Pendanaan pada Perusahaan

Setidaknya terdapat dua jenis pendanaan yang umum dilakukan oleh perusahaan untuk mendapatkan modal. Jenis pendanaan tersebut terdiri dari :

1. Pendanaan Utang

Pendanaan jenis ini mempunyai kelebihan pemilik usaha atau perusahaan tidak memberikan investor mereka hak untuk mengendalikan perusahaan. Namun perusahaan tetap memiliki kewajiban untuk mengembalikan dana disertai dengan besaran bunganya kepada investor sesuai jangka waktu yang telah ditentukan.

 

Pendanaan jenis utang ini memerlukan aset (collateral) maupun kontrak/ tagihan kepada nasabah sebagai jaminannya tergantung pada apa jenis kredit yang dilakukan.

  • Kredit bank umumnya terdapat beberapa pilihan jaminan sesuai peruntukan.
  • Kredit untuk pengadaan aset tetap biasanya menggunakan kredit investasi.

Khusus pada kredit investasi jangka waktu pengembalian dana yang umum dilakukan yaitu lebih dari satu tahun. 

2. Pendanaan Ekuitas

Sementara itu pada pendanaan ekuitas memiliki ciri yaitu tidak adanya kewajiban untuk mengembalikan modal investor yang telah disetorkan namun investor diberikan hak suara yang bisa mempengaruhi pengendalian atas perusahaan tersebut.

 

Makin besar nilai modal yang disetorkan oleh investor maka akan semakin besar juga hak pengendalian perusahaan yang dimilikinya.

 

Perusahaan yang menerima setoran modal akan memberikan profit berupa deviden kepada para investornya. Dividen merupakan pembagian profit atau keuntungan ataupun kenaikan dari nilai perusahaan yang bisa dilihat melalui naiknya harga saham.

 

Walaupun pendanaan ekuitas bisa saja diperoleh dari keluarga, kenalan ataupun rekan namun biasanya perusahaan melakukannya melalui Initial Public Offering disingkat IPO dan menjadi Perusahaan Terbuka (Tbk) dengan penawaran terbuka (go public) atas saham-saham mereka.

Pendanaan Modern dengan Proses Cepat dan Mudah

Saat ini perkembangan teknologi sangat cepat dan merambah ke segala bidang termasuk di bidang finansial. Salah satu pendanaan modern yang bisa Anda coba adalah pendanaan secara online di Investree yang sudah berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan.

Investree memiliki beragam produk pendanaan baik konvensional maupun yang berbasis syariah. Mulai dari produk pendanaan pinjaman, pendanaan syariah, surat berharga negara hingga Reksa dana for Lender. Banyak keuntungan bisa Anda peroleh dengan bergabung sebagai lender di Investree yaitu kesempatan untuk mendapatkan imbal hasil hingga 20% pa, kebebasan dalam mengelola portofolio, risiko yang selalu terukur dan bisa dilakukan kapanpun dimanapun karena sepenuhnya menggunakan sistem online. Hanya dengan Rp. 1 juta saja Anda sudah bisa menjadi lender di Investree tanpa merasa kuatir karena selain diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan juga terdapat asuransi kredit sebagai perlindungan.

Kesimpulannya, pendanaan adalah salah satu cara untuk mengembangkan dana Anda. Pendanaan melalui platform online semakin diminati karena dianggap lebih mudah, praktis, aman dan memberikan imbal hasil yang cukup kompetitif. Pendanaan online juga menjadi cara yang mudah bagi Anda yang ingin mengembangkan ataupun menyalurkan dana kepada pihak lain sebagai peminjam (borrower) dan kemudian mendapatkan imbal hasil yang atraktif. Lakukan pendanaan Anda sekarang dan semoga bermanfaat!

Referensi :

Dohiya. 13 Oktober 2020. Mengenal Jenis Jenis Pendanaan. Konsultanku.id : https://bit.ly/3FjGwiv