Ini 4 Perbedaan Pengawasan dan Pengendalian, Wajib Tahu!

Perbedaan pengawasan dan pengendalian penting Anda ketahui. Banyak orang yang menganggap kedua istilah tersebut sama dan mempunyai tugas dan fungsi yang sama. Padahal, sebenarnya tidak sama dan berbeda. Untuk lebih lengkapnya, Anda bisa pelajari apa saja perbedaan pengawasan dan pengendalian dibawah ini.

Apa Saja Perbedaan Pengawasan dan Pengendalian?

Ada beberapa aspek yang bisa digunakan untuk membedakan antara pengawasan dan pengendalian. Silahkan simak perbedaan selengkapnya seperti berikut ini agar tidak terjadi kembali misinterpretasi tentang pengawasan dan pengendalian.

1. Tujuan

Dilihat dari segi tujuannya, pengawasan merupakan sebuah kegiatan yang memiliki tujuan untuk mendapatkan kepastian dari sebuah kegiatan yang dilakukan. Dalam pengawasan ini semua akan diperiksa apakah sesuai dengan laporan dan tujuan kegiatan awal atau tidak.

Setelah melakukan pengawasan, jika di sana ditemukan suatu hal yang tidak beres, maka selanjutnya akan dilakukan pengendalian. Tujuan dari pengendalian ini adalah untuk menjamin kesesuaian antara perencanaan dan hasil akhir yang ada.

2. Waktu

Perbedaan yang paling menonjol antara pengawasan dan pengendalian bisa dilihat dari waktu pelaksanaannya. Dalam hal ini, pengawasan dapat dilakukan secara periodik atau berkala. Dengan kata lain, Anda harus menetapkan waktu kapan untuk melakukan pengawasan secara rutin. Ini akan memberikan kemudahan bagi Anda sebagai atasan maupun bagi pengawasnya sendiri.

Di lain sisi, pengendalian merupakan suatu hal yang harus dilakukan setiap saat. Sebab, dalam pengendalian ini setiap hal apa saja yang dilakukan di dalam perusahaan harus dikendalikan sebaik mungkin supaya menghasilkan output yang sesuai dengan tujuan.

3. Pelaksanaan

Dalam pelaksanaannya, pengawasan merupakan suatu proses pengukuran sebuah kinerja pada acara atau kegiatan yang dilakukan. Dalam hal ini tolok ukur dari pengawasan adalah tujuan serta kinerja yang telah ditetapkan di awal. Dalam pengawasan, jika memang ada yang kurang sesuai dengan ketetapan awal, maka akan bisa langsung dilakukan teguran atau dilakukan evaluasi bersama atasan.

Berbeda dengan itu, pengendalian lebih bersifat terencana dan tidak akan langsung dilakukan teguran. Sebab, pengendalian ini hanya akan dilakukan jika ada kejadian yang tidak beres setelah dilakukan pengawasan. Oleh sebab itu, biasanya pengendalian akan dilakukan pada hal-hal seperti halnya manajerial perusahaan dan semacamnya.

4. Pelaku Pengawasan dan Pengendalian

Pengawasan bisa dilakukan oleh pihak atau badan yang berasal dari luar suatu unit atau perusahaan yang melakukan kegiatan. Hal ini sangat lumrah karena memang pengawasan eksternal juga harus dilakukan jika kegiatan yang dilakukan tersebut melibatkan banyak pihak termasuk juga keuangan negara. Jadi, pada dasarnya orang lain yang mempunyai wewenang pengawasan juga bisa melakukan pengawasan tersebut.

Selanjutnya, untuk pengendalian hanya akan dilakukan oleh pihak internal unit atau sebuah badan. Sebab, hal ini ditujukan untuk menjamin strategi dan semua hal yang diterapkan benar-benar telah berjalan dengan baik dan terarah karena yang menyusun hal tersebut pastinya dari pihak internal itu sendiri.

Itulah beberapa perbedaan pengawasan dan pengendalian yang wajib untuk Anda pahami dengan baik. Terapkan kedua hal tersebut dalam bisnis Anda sesuai dengan porsinya masing-masing. Sebab, keduanya akan mempunyai pengaruh yang sangat besar dalam keberlangsungan bisnis yang akan Anda jalankan. Pengawasan dan pengendalian juga sangat penting dalam menentukan instrumen investasi. Banyak instrumen investasi yang bisa dipilih perusahaan, salah satunya pendanaan. Salah satu platform pendanaan yang sudah berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan adalah Investree. Investree menjadi jembatan yang mempertemukan antara Perusahaan sebagai pemberi pinjaman (Lender) dan peminjam (Borrower). Pilih produk pendanaan sesuai preferensi perusahaan seperti Pendanaan Pinjaman, Surat Berharga Ritel dan Reksa Dana for Lender. Download aplikasi Investree for Lender sekarang juga di Google Play Store dan App Store. Atau daftar melalui website resmi Investree for Lender.

Referensi :

Desa Institute. Feb. 15, 2015. Manajemen umum-pengawasan-pengendalian. Slideshare.net : https://bit.ly/3CfN8Me