Kebijakan moneter adalah kebijakan untuk mengatur keuangan dalam sebuah perekonomian di jangkauan yang luas. Kebijakan ini biasanya diatur oleh pemerintah pusat dan juga sebagian kebijakan akan diserahkan secara mandiri kepada pemerintah daerah sebagai wujud adanya otonomi daerah. Lantas, apa saja kebijakan moneter yang ada di dalam pemerintahan Indonesia? Untuk lebih lengkapnya, Anda bisa pelajari dibawah ini.
Apa Itu Kebijakan Moneter?
Kebijakan moneter merupakan kebijakan pemerintah yang dilaksanakan oleh Bank Sentral untuk mengatur stabilisasi ekonomi dengan cara mengatur jumlah uang yang beredar. Tujuan dari diberlakukannya kebijakan ini adalah untuk mengendalikan kegiatan ekonomi secara makro agar jumlah uang yang beredar semakin menurun dan stabil sehingga tidak akan terjadi inflasi.
Di samping untuk mengendalikan peredaran uang tersebut, masih ada tujuan dari kebijakan moneter lainnya yakni seperti halnya:
- Menjaga stabilitas harga di pasaran.
- Menjaga stabilitas ekonomi.
- Menjaga stabilitas neraca pembayaran.
- Membuka lapangan pekerjaan untuk masyarakat luas.
Dalam membuat kebijakan moneter tersebut, Bank Sentral akan melakukan analisa dari berbagai aspek terlebih dahulu. Hal-hal yang akan dianalisa dengan mendalam yakni meliputi pertumbuhan ekonomi, tingkat inflasi, investasi, perdagangan internasional, dan juga faktor lain yang dirasa penting.
Kebijakan moneter yang ditetapkan oleh Bank Sentral ini pasti akan ditunggu-tunggu oleh para ekonom, bankir, pengusaha besar, investor, dan juga para analis ekonomi. Sebab, kebijakan ini akan sangat berpengaruh terhadap pekerjaan mereka. Selanjutnya, mereka akan melakukan analisa penerapan usaha yang dilakukan berdasarkan kebijakan moneter yang ada.
Instrumen Kebijakan Moneter
Dalam penerapan kebijakan moneter, ada beberapa instrumen kebijakan yang digunakan oleh Bank Indonesia. Setiap instrumen yang ada tentunya mempunyai kebijakan dan tujuannya masing-masing sehingga tidak dapat disamakan satu sama lainnya.
1. Kebijakan Moneter Diskonto
Kebijakan moneter yang satu ini diterapkan pemerintah dengan cara memberikan bunga atau potongan terhadap hasil penjualan wesel atau surat dagang kepada nasabah. Kebijakan diskonto tersebut tidak dilakukan setiap adanya penjualan, tetapi hal itu akan hanya dilakukan jika inflasi uang sedang meningkat.
Tujuan utama dari kebijakan diskonto ini adalah untuk mengurangi adanya persebaran uang di masyarakat. Dengan begitu, keadaan perekonomian akan menjadi lebih stabil, harga-harga jual normal, dan uang yang beredar pun semakin berkurang.
2. Kebijakan Moneter Operasi Pasar
Lain halnya dengan kebijakan diskonto yang memberlakukan bunga atau potongan, kebijakan moneter operasi pasar akan memberlakukan penjualan atau pembelian Sertifikat Bank Indonesia atau instrumen yang lainnya di pasar modal. Hal ini merupakan salah satu kebijakan yang bertujuan dalam pengendalian ekonomi yang berjalan.
Dengan semakin banyak masyarakat yang membeli Sertifikat Bank Indonesia tersebut, maka uang yang beredar pun akan semakin berkurang. Pada akhirnya ekonomi kembali stabil dan harga pun kembali normal.
3. Kebijakan Moneter Cadangan Kas
Jika kondisi ekonomi sedang tidak stabil, maka Bank Indonesia akan menerapkan instrumen kebijakan moneter salah satunya cadangan kas. Hal ini merupakan aturan dari Bank Sentral kepada bank-bank umum untuk menetapkan batas minimum uang yang harus dicadangkan sehingga uang tersebut tidak bisa disalurkan sebagai pinjaman.
Kesimpulannya, kebijakan moneter adalah kebijakan pemerintah untuk mengatur keuangan negara. Kebijakan ini juga penting Anda pahami sebagai investor untuk menentukan instrumen-instrumen investasi yang tepat seperti pendanaan. Salah satu platform pendanaan yang sudah berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan adalah Investree. Investree menjadi jembatan yang mempertemukan antara Anda sebagai pemberi pinjaman (Lender) dan peminjam (Borrower). Pilih produk pendanaan sesuai preferensi Anda seperti Pendanaan Pinjaman, Surat Berharga Ritel dan Reksa Dana for Lender. Download aplikasi Investree for Lender sekarang juga di Google Play Store dan App Store. Atau daftar melalui website resmi Investree for Lender.
Referensi :
Muhammad Idris. 04/08/2021, 06:43 WIB. Kebijakan Moneter: Definisi, Tujuan, Instrumen, dan Contohnya. Money.kompas.com : https://bit.ly/3DAZUq0