Strategi ekspansi penting Anda pelajari untuk mengembangkan usaha lebih besar lagi. Ekspansi adalah pengembangan atau perluasan wilayah serta bidang usaha pada sebuah perusahaan. Tidak hanya itu saja, ekspansi ini juga bisa berarti menciptakan pasar baru, memperluas fasilitas bisnis, dan juga menambah sumber daya manusia. Untuk lebih lengkapnya, Anda bisa pelajari strategi ekspansi dibawah ini.
Macam-Macam Strategi Ekspansi Bisnis
Untuk mengawali dan menjalankan ekspansi bisnis, ada beberapa strategi yang harus Anda terapkan dengan sebaik mungkin. Dalam menjalankannya, tentu tidak semudah membalikkan telapak tangan. Simak macam-macam strategi ekspansi bisnis dibawah ini.
1. Membuat Rencana dengan Matang
Strategi ekspansi bisnis yang pertama adalah menyusun rencana ekspansi bisnis dengan matang. Dalam perencanaan ini, semua hal yang terkait dengan ekspansi yang akan dilakukan harus dipaparkan. Hal tersebut meliputi tujuan, biaya, tempat, dan konsep pengembangan bisnis selanjutnya.
Jika Anda membutuhkan tambahan modal untuk mengembangkan usaha dan melakukan ekspansi, Anda bisa mengajukan pinjaman ke Investree yang sudah berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan. Investree menjadi jembatan yang mempertemukan antara Anda sebagai peminjam (Borrower) dan pemberi pinjaman (Lender). Selain proses mudah dan cepat, Anda bisa mendapatkan tingkat bunga dan biaya kompetitif berdasarkan sistem credit-scoring modern mulai dari 1% per bulan. Daftar Investree sekarang juga dan kembangkan usaha Anda. Dengan modal tersebut, Anda bisa mengembangkan usaha dengan lancar dan maksimal.
2. Menambahkan Produk dan Layanan Terkini
Jika Anda ingin mengembangkan usaha, penting untuk melakukan inovasi-inovasi baru yang belum pernah ada sebelumnya. Hal ini sangat penting karena konsumen akan sangat tertarik untuk mencoba hal-hal baru yang belum pernah ada sebelumnya. Sebelum membuat inovasi tersebut, cobalah untuk melakukan survei terkait dengan minat konsumen terlebih dahulu.
3. Mencari Target Pasar Baru
Mencari target pasar yang baru juga merupakan strategi yang tak kalah penting. Jangan hanya mengandalkan kesuksesan lewat pasar yang telah Anda punyai, tetapi carilah target pasar baru sehingga usaha yang Anda lakukan benar-benar bisa berkembang dengan baik.
4. Melakukan Promosi dengan Gencar
Salah satu kunci keberhasilan pengembangan usaha terletak pada promosi yang dilakukan. Jika Anda tidak melakukan promosi terkait dengan produk atau jasa yang ditawarkan, tidak akan ada konsumen yang akan tahu dan membeli produk Anda. Oleh sebab itu, lakukanlah promosi secara gencar baik itu secara online maupun offline.
5. Membuka Cabang Baru
Gambar 3
Jika Anda benar-benar serius melakukan ekspansi usaha secara besar-besaran dan didukung dengan modal yang besar, membuat cabang baru merupakan jalan terbaiknya. Anda bisa membuka cabang di daerah yang strategis yang mana di sana banyak sekali konsumen yang tertarik dengan produk yang sedang Anda jual.
6. Melakukan Kerjasama yang Saling Menguntungkan
Melakukan kerjasama yang saling menguntungkan dengan pihak lain juga akan membuat bisnis Anda semakin berkembang. Misalnya saja, Anda dapat bekerjasama dalam hal periklanan, desain kemasan produk, dan masih banyak lagi. Carilah partner kerjasama yang memang ingin bekerja sama juga dengan Anda. Dengan begitu, Anda tidak perlu mengeluarkan banyak uang untuk kerjasama ini karena dari kerjasama yang sudah dilakukan tersebut, kedua belah pihak sudah saling diuntungkan.
Itulah strategi ekspansi bisnis yang bisa Anda lakukan dari sekarang untuk mengembangkan usaha. Anda juga harus mampu melihat peluang yang ada sehingga Anda bisa dengan cepat memperoleh pasar baru untuk ekspansi bisnis.
Referensi :
Jurnal. 8 Strategi Efektif dalam Melakukan Ekspansi Bisnis. Jurnal.id : https://bit.ly/3FsCF2j