Kenali Marketing Mix Beserta Manfaat dan Tujuannya

Marketing mix adalah bentuk strategi pemasaran yang dilakukan dengan cara mengkombinasikan beberapa elemen secara terpadu agar apa yang tujuan pemasaran pada target pasar tertentu bisa dicapai. Konsep marketing mix saat ini makin banyak diadopsi oleh perusahaan agar kegiatan pemasaran bisa berhasil secara maksimal.

Dalam bahasa Indonesia, marketing mix disebut dengan bauran pemasaran yang menjadi acuan ataupun pondasi bagi perusahaan untuk menjalankan bisnisnya. Marketing mix mulai diperkenalkan untuk pertama kalinya oleh Neil Borden, seorang profesor marketing dari Harvard pada tahun 1948. Hingga sekarang justru konsep marketing mix atau bauran pemasaran semakin banyak digunakan.

Mengenal Konsep 4P dan 7P dalam Marketing Mix

Pada awalnya marketing mix menggunakan teknik 4P (Product, Place, Price, Promotion) dalam menjalankan pemasaran produk. Namun seiring dengan perkembangan dan kebutuhan dunia bisnis sekarang 4P telah bertambah menjadi 7 P (Product, Price, Place, Promotion, People, Process, dan Physical Evidence), berikut penjelasannya.

1. Product atau Produk

Produk yang Anda tawarkan kepada konsumen menjadi bagian penting dalam pemasaran. Agar produk bisa diterima pasar dengan baik, Anda harus mengetahui apa yang diinginkan dan dibutuhkan konsumen. Produk yang memiliki keunikan akan lebih menarik pasar.

Produk yang Anda jual bisa berupa barang berbentuk fisik seperti bahan makanan, baju, elektronik dan sebagainya. Anda juga bisa membuat produk berupa jasa misalnya pembuatan iklan, pembuatan website, les privat dan lain-lain.

2. Price atau Harga

Saat konsumen membeli barang pasti mempertimbangkan harga apakah sesuai dengan kualitas atau tidak. Anda perlu meyakinkan konsumen bahwa harga yang harus dibayar memang setara dengan manfaat yang diperolehnya. Dengan begitu konsumen tidak akan segan membayar mahal.

3. Place atau Saluran Distribusi

Produk membutuhkan saluran distribusi yang tepat agar penjualan mencapai target. Saluran distribusi yang tepat akan membuat produk mudah dijangkau oleh konsumen atau pembeli. Saluran distribusi yang baik akan membuat pelanggan bisa memperoleh produk yang dibutuhkan pada waktu dan tempat yang tepat.

4. Promotion atau Promosi

Promosi merupakan kegiatan untuk melakukan persuasi atau membujuk konsumen supaya mau membeli produk Anda. Promosi dipengaruhi oleh unsur-unsur yang saling mendukung yaitu :

  • Sales person
  • Public relation
  • Periklanan

Sayangnya masih banyak perusahaan terutama Usaha Mikro, Kecil dan Menengah yang masih enggan melakukan promosi karena keterbatasan modal. Jika Anda membutuhkan tambahan modal untuk mengembangkan usaha seperti promosi dan lainnya, Anda bisa mengajukan pinjaman ke Investree yang sudah berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan. Investree menjadi jembatan yang mempertemukan antara Anda sebagai peminjam (Borrower) dan pemberi pinjaman (Lender). Selain proses mudah dan cepat, Anda bisa mendapatkan tingkat bunga dan biaya kompetitif berdasarkan sistem credit-scoring modern mulai dari 1% per bulan. Daftar Investree sekarang juga dan kembangkan usaha Anda.

5. People atau Sumber Daya Manusia

Maju tidaknya sebuah perusahaan sangat dipengaruhi oleh kualitas sumber daya manusia di dalamnya. Orang-orang yang memiliki kualifikasi terbaik di bidangnya tentu saja akan memberikan output dan hasil kerja yang sesuai dengan harapan perusahaan.

6. Process atau Proses

Dalam proses hal yang utama adalah konsistensi. Produk yang Anda tawarkan harus konsisten supaya tidak merusak pengalaman konsumen dan membuat mereka tidak mau membeli lagi. Sehingga bisa dikatakan bahwa proses merupakan pengalaman yang dirasakan oleh konsumen sejak awal mereka mengetahui produk tersebut dan membelinya.

7. Packaging atau Kemasan

Kesan pertama dari calon konsumen adalah dengan melihat bagaimana packaging atau kemasan produk tersebut. Jadi tidak ada salahnya kalau Anda meninjau kembali seluruh aspek visual yang terdapat pada kemasan produk agar kesan pertama dari pembeli tetap baik.

Tujuan dari Marketing Mix

Marketing mix yang dilakukan oleh perusahaan memiliki tujuan yaitu :

  1. Pemasaran secara langsung atau direct marketing.
  2. Periklanan atau advertising.
  3. Promosi penjualan atau sales promotion.

Manfaat dari Marketing Mix

Selain tujuan, marketing mix juga akan membawa manfaat bagi perusahaan yang diantaranya adalah :

  1. Untuk melakukan analisis keuangan perusahaan.
  2. Mengalokasikan sumber daya dengan bijaksana.
  3. Menyederhanakan kegiatan pemasaran supaya lebih efektif.
  4. Sebagai fasilitas pada proses komunikasi antar divisi.
  5. Pengalokasian tanggung jawab kepada setiap divisi.

Marketing mix adalah konsep pemasaran yang makin diminati oleh para pebisnis karena dianggap lebih efektif dan lengkap. Dengan demikian maka konsumen yang menjadi target pasar bisa percaya dan loyal pada produk Anda.

Referensi :

Dewaweb Tim. 30 April 2021. Mengenal Marketing Mix dan Penerapannya dalam Pemasaran. Dewaweb.com : https://bit.ly/3l811H4

Alfi Yuda. 26 Maret 2021. Pengertian Marketing Mix, Konsep, Tujuan, Fungsi dan Manfaat yang Didapat. Bola.com : https://bit.ly/3iqIGmQ