How-To

Lima Tips Manajemen Keuangan di Usia 20-an

Usia 20-an merupakan usia produktif di mana seseorang mulai memasuki kehidupan kerja dan mulai memperoleh penghasilan. Pada usia ini biasanya seseorang akan memperoleh penghasilan pas-pasan yang terkadang bahkan tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya. Oleh karena itu, manajemen keuangan yang baik sangat dianjurkan untuk dimiliki dan dilakukan oleh pekerja atau pebisnis di usia 20-an. Berikut adalah beberapa tips yang dapat kami bagikan dalam membantu Anda untuk mengatur keuangan Anda.

Mulai menetapkan prioritas

Memasuki usia 20-an, Anda akan bertanggung jawab terhadap setiap pengeluaran Anda. Berkumpul bersaman teman di usia muda adalah hal menyenangkan untuk dilakukan. Duduk di café dan saling berbagi cerita mungkin menjadi hal yang biasa dilakukan. Akan tetapi, perlu diperhatikan bahwa terlalu sering berkumpul dan menghamburkan uang untuk gaya hidup juga tidak baik untuk dilakukan. Anda harus dapat menetapkan prioritas pengeluaran mana yang harus Anda dahulukan, dan mana yang dapat dikesampingkan.

Jadilah konsumen yang bijaksana

Belanja tidak selalu menjadi hal buruk untuk dilakukan. Akan tetapi, akan lebih baik apabila Anda dapat menjadi konsumen yang bijaksana. Membeli sesuatu yang mahal tidak selalu buruk apabila kualitas yang ditawarkan juga dapat bertahan lebih lama, sehingga tidak mengharuskan Anda melakukan pembelian berulang dalam waktu dekat. Tentu, hal ini akan membantu Anda untuk lebih berhemat.

Mencatat setiap pengeluaran dan menetapkan anggaran rutin

Anggarkan penghasilan Anda untuk kebutuhan setiap bulannya. Tentukan anggaran pasti dan jangan lupa untuk mencatat setiap pengeluaran yang Anda lakukan. Hal ini akan membantu Anda untuk lebih mudah melakukan pengecekan ke mana saja uang Anda akan dihabiskan dan berapa sisa uang yang dapat digunakan atau ditabung. Melakukan pencatatan pada pengeluaran juga dapat membantu Anda untuk mengetahui pengeluaran yang membengkak, sehingga dapat langsung dicari pemecahan masalahnya.

Biasakan untuk tidak menunggak tagihan

Punya tagihan yang harus dibayarkan? Lunasi secepatnya. Jangan biasakan untuk menunggak tagihan yang ada. Hal ini hanya akan mengganggu rencana atau anggaran keuangan Anda di bulan selanjutnya. Belum lagi, denda keterlambatan yang mengharuskan Anda untuk mengatur kembali rencana atau anggaran yang telah ditetapkan. Hal ini mungkin terlihat sederhana, tetapi menjadi penting sebagai tolok ukur menentukan kemampuan Anda dalam pengelolaan keuangan dan konsekuensi finansial.

Lakukan Investasi

Investasi merupakan salah satu hal yang dapat dilakukan untuk meningkatkan penghasilan Anda. Saat ini, terdapat berbagai macam instrumen investasi yang dapat Anda manfaatkan, seperti saham, emas, deposito, properti, reksa dana dan fintech lending. Marketplace lending saat ini sudah menjadi alternatif investasi yang dapat Anda pertimbangkan dalam meningkatkan pendapatan. Marketplace lending, seperti Investree menawarkan pendanaan jangka pendek atau short term dengan return yang atraktif, mulai dari 12% - 20%p.a. Mulai dari Rp 1 juta rupiah saja, Anda sudah dapat melakukan pendanaan yang sesuai dengan preferensi Anda. Perlu menjadi catatan juga, bahwa semua dilakukan secara online, mulai dari pendaftaran, pendanaan, hingga pencairan kembali dana. Tentunya, sangat cocok bagi Anda yang memiliki mobilitas dan kesibukan tinggi setiap harinya. Tertarik untuk mencoba? Klik di sini!

Itulah beberapa tips yang dapat kami bagikan untuk membantu Anda dalam pengelolaan keuangan. Semua hal kecil yang Anda lakukan mulai sejak dini tentunya akan membawa pengaruh dan dampak besar kedepannya. Bersama Investree, #SemuaBisaTumbuh.

 

Share this Post